Jumat, 30 Desember 2016

Film Kartun yang Dirindukan


Hi guyss,, mungkin kalian rindu akan film kartun semasa kecil kalian, yang mungkin nggak tayang lagi di pertelevisian Indonesia, bagi kalian yang lahir di tahun 1990-2000 mungkin kenal dan rindu akan film-film berikut.

Berikut film-film kartun yang paling dirindukan, menurut saya:

1. Hey Arnold
Hey Arnold adalah serial animasi. Arnold anak remaja yang tinggal bersama kakek neneknya. Dikisahkan sebagai anak remaja biasa dengan adanya masalah-masalah bersama temannya, terutama pada Helga musuh terbesarya. Ternyata Helga diam-diam sangat menyukai dan memuja-muja Arnold.





2. Rugrats
Rugrats adalah film serial animasi tentang kehidupan balita pada umumnya yang dijadikan petulangan dari imajinasi mereka yang sangat seru oleh Tommy, Chuckie, Angelica dan si kembar Lil dan Phil.










3. CatDog
CatDog merupakan film animasi yang berceritakan seorang kucing dan anjing namun dalam satu tubuh dikarenakan bahan percobaan dari kimia. Mereka hidup seperti binatang pada umunnya, namun sering mngalami kesulitan dan seringnya bertengkar seperti biasanya pada kucing dan anjing.




4. Popeye
Mungkin kalian ingat dengan kata-kata Popeye the sailor man. Seorang  pelaut yang diremehkan oleh musuhnya bernama Brutus, Brutus sering mengganggu kekasih Popeye yaitu Olive. Popeye memiliki kekuatan untuk melawan musuhnya dengan cara memakan bayam. Jika ia memakan bayam Popeye langsung berubah menjadi orang yang sangat kuat.








5. Tom and Jerry
Tom and Jerry film tentang kucing dan tikus yang selalu bertengkar. Tom yang selalu berusaha untuk memakan Jerry, dan selalu gagal. Mungkin hanya kartun ini yang masih ada di pertelevisian Indonesia hehe..







Itulah beberapa film yang ada sekitaran tahun 1990-2000 yang sangat disukai ekaligus dirinduka dan ada ditayangkan di pertelevisian Indonesia pada waktu itu. Amat sangat menyenangkan jika film-film tersebut ditayangkan kembali, agar dapat bernostalgia pada waktu dulu hehe...


Sekian dulu dari saya, mohon maaf jika terdapat kesalahan 
Termakasih. :)
This entry was posted in

Rabu, 28 Desember 2016

Fellas

Hi, Welcome.. Kali ini saya akan sedikit bercerita tentang grup teman terdekat saya. Berawal dari teman biasa sampai akhirnya menjadi teman dekat bahkan keluarga, menjadikan saya beruntung mempunyai mereka. Mereka adalah teman di masa TK, SD bahkan SMP.  Sewaktu TK saya bertemu dengan Della, kita berteman baik di waktu itu, orang tua kami juga dekat, Diwaktu SD saya juga bersekolah di sekolah yang sama dengan Della, kemudian kita bertemu Anisa. Kita bertiga berteman dengan baik, sering bermain bersama. Di masa SMP kita bertiga bertemu dengan Annis, pertemuan kita dengan Annis semenjak kita semua sekelas kemudian sering pulang bersama, dikarenakan juga jarak rumah kami yang berdekatan, oia btw nama ama grup kita adalah Fellas, hehe..
Waktu demi waktu berlalu, Kita semua menginjak SMA, disini yang hanya satu sekolah hanya Annis dan Della, saya dan Anisa berada di beda sekolah namun satu jurusan. Pertemanan kita ngga berhenti sampai disini karena kita berada di beda sekolah, Melainkan malah menjadikan kami teman yang sangat dekat bahkan menjadikan keluarga. Kita selalu ada untuk satu sama lain dikala diantara kita ada yang mendapatkan kesusahan. Kita sering pergi bersama untuk melakukkan semua hal yang menyenangkan bersama-sama. Saya sangat senang dan beruntung memiliki mereka.  Karena Friend become our chosen family.-Unknown

Fellas


This entry was posted in

Cara Membuat Hotang (Hotdog Kentang)



Hi guys.. kali ini saya ingin menunjukkan bagaimana cara membuat Hotang atau Hotdog kentang, makana ini merupakan jajanan Korea. Di negaranya hotang disebut dengan Dokkebi Hotdog. Yuk langsung aja, Let's cook..

Bahan yang kalian butuhkan adalah :
> 100gr Tepung Terigu
> 50gr Tepung Maizena
> 1 Butir Telur Ayam
> Garam Secukupnya
> Merica Secukupnya
> 100ml Susu Cair
> Sosis
> Tusukan Sate
> Kentang Frozen / Kentang yang direbus kemudian dinginkan

Cara Membuatnya :
1. Siapkan wadah untuk memasukkan bahan-bahan
2. Siapkan sosis serta tusukkan pada tusukan sate 
3. Masukkan 100gr tepung terigu, 50grtepung maizena, 1 butir telur, garam secukupnya, merica
    secukupnya, Kemudian masukkan susu cair dan aduk semua bahan secara merata. *masukkan
    susu secara bertahap* aduk adonan hingga mengental.
4. Siapkan wajan dengan minyak yang panas
5. Pindahkan adonan yang jadi kedalam gelas, agar mudah memasukkan sosis yang teah ditusuk
6. Masukkan sosis yang telahh ditusuk kedalam adonan yang terdapat di dalam gelas
7. Balur sosis yang telah dilapisi adonan dengan kentang
8. Goreng hingga keemasan 
9. Tiriskan minyaknya
10. Hotang siap disantap :D , bisa ditambahkan saus sambal / tomat atau mayones


Cukup mudah kan,, hanya memerlukan bahan sedikit dan rasanya juga enak..
Terimakasi, selamat mencoba, Happy cooking :)

Semoga bermanfaat, wasalam..

Selasa, 27 Desember 2016

SING Movie, Spoiler

Hi felasss kali ini mau spoiler nih tentang filn SING yang belum lama ada di bioskop,, hehe. 
udah dari lama banget nunggu film ini keluar dibioskop, karena liat dari trailernya udah lucu dan seru. Yuk langsung aja tanpa basabasi kita bahas film SING nya.


Film bergendre animasi, comedy dan drama ini di produksi oleh Illumination Entertaiment. Berdurasi 1 jam 58 menit. Dikisah kan seorang Koala yang bernama Moon yang memiliki teater musik bernama Buster Teater, teater tersebut diberikan oleh ayahnya untuk Moon yang mencita-citakan memiliki teater sejak kecil. Namun sekarang ia dalam keadaan bangkrut,  kemudian ia memutar otak untuk mengembalikan. Lalu ia berfikir ingin membuat kontes memnyanyi , namun dikadaannnya yang sedang bangkrut ia hanya mempunyai sedikit uang untuk hadiah utama bagi penenang kompetisi tersebut. Kemudia ia berbohong dan berkata bahwa ia memiliki $1000. Dikota yang sama ibu babi bernama Rosita yang memiliki banyak anak dan suami yang mengabaikannya. Dikehidupannya yang sulit tersebut Rosita memiliki talenta dengan suara emas. Meena seorang gajah yang memiliki suara emas yang ditunjukkan ketika kakeknya berulang tahun, dan menyuruh Meena untuk ikut kontas. Namun Meena memiliki masalah dengan demam panggung. Di sisi jalan terdapat musisi dengan suara emas yang lain yaitu Mike si Tikus. Jhonny di Gorila juga mempunyi suara emas yang terpendam, karena ia harus membantu dan mengikuti kemauan ayahnya yaitu seorang perampok. Dan yang terakhir ada Ash si Landak dan pacarnya yang berbakat dan dapat bernyanyi dengan gaya Rock. 

Dibuatkannya brosur untuk kompetisi nyanyi tersebut oleh asistennya yaitu Ms. Karen dimana sebagai iguana tua sebesar $1000. Namun akibat keteledoran Ms. Karen sebesar $100,000. Kemudian semua brosur yang sudah dicetak tertiup kipas angin dan tersebar luas. Tanpa mengetahui nominal hadiahnya Moon merasa tidak keberatan jika brosur tersebar dengan cara  tertiup angin. Brosur yang tersebar dilihat oleh warga seluruh kota termasuk Rosita, Meena, Mike, Jhonny dan Ash. Meena yang memiliki demam panggung gagal dalam audisi tersebut. Audisi pun dimulai keesokan harinnya. Audisi berjalan lancar sampai akhirnya Moon mengetahui nominal pemenang kompetisi tersebut. Namun Moon tidak bilang kepada kontestan akan kesalahan tersebut, dia berusaha mendapatkan uang tersebut.


Meena pulang kerumah dengan keadaan sedih karena ia sebenarnya bisa namun akibat demam panggung yang ia alami semuanya gagal. Kakek Meena menyuruh Meena untuk kembali ke audisi keesokan harinya dan meyakinkan Moon. Ketika sampai disana Meena malah disuru untuk membantu Moon memperbaiki teater karena banyak rusak dan dipekerjakan sebagai penanta panggung. Di keadan yang sedang bangkrut Moon tidak dapat membayar tunggakan listrik, sehingga listrik diteater dicabut, dan Moon mencuri listrik dari gedung sebelah. Beberapa hewan yang terpilih dan masuk ke babak selanjutnya mereka melakukan latihan diruangan yang ditentukan. Akan tetapi Rosita penyanyi tunggal dipasangkan oleh Moon dengan Gunther yaitu seekor babi juga. Ash yang suatu ketika pulang dari latihan ia dicampakan oleh kekasihnya. Jhonny yang sedang membantu ayahnya tidak sengaja gagal menjemput ayahnya yang sedang mencuri hingga akhirnya ayahnya dipenjara oleh polisi. Mike yang melakukan kecurangan sewaktu ia bermain kartu bersama 3 beruang besar terus diburu oleh mereka. Moon meminta bantuan kepada Eddie yang merupakan teman Moon seekor domba yang mempunyai nenek yang sangat kaya, yaitu Nana. Moon berusaha mendekatkan Nana agar dapat mensponsori acaranya tersebut. Moon yakin dengan menampilkan beberapa kontestan di depan Nana akan membuat Nana yakin. Namun ketika Nana datang untuk melihat pentas kepada semua kontestan para berang yang mengejar Mike mengetahui keberadaan Mike, Kemudian mereka menangkap Mike dan Mike meminta hadiah utama kepada Moon. Akhirnya para beruang membuka peti yang "diyakini" terdapat uang sebesar $100,000 dan dengan seketika kebohongan Moon akhirnya terbongkar, Para beruangpun marah dan akhirnya memecahkan kaca berisikan cumi-cumi yang menjadi panggung pentas. Mengakibatkan rusaknya teater, teaterpun roboh dan dengan seketika Moon menjadi gelandangan karena ia tidak memiliki apa-apa. Nana pun kecewa dan pergi meninggalkan teater yang telah hancur.

Moon yang saat ini kecewa dan putus asa tinggal dirumah Eddie. Para kontestan mencoba menghibur Moon, namun Moon tetap putus asa. Sampai akhirnya ia tidak tau cara membangun kembali teater nya,, selain itu teater yang telah rubuh disita oleh bank karena tunggakannya. Moonn berfikir untuk membuka car wash, yang seperti ayahnya lakukan untuk membeli teater.

Selagi mencuci mobil dipinggir jalan dibantu oleh Eddie, Moon mendengar suara gadis yang sedang menyanyi dengan merdu di belakang teater yang telah roboh. Setelah dilihat ternyata suara tersebut adalah suara  Meena.  Akhirnya Moon memanggil para kontestan dan bergotong royong membuat sebuah pentas, dan kali ini tidak ada hadiah hanya bermodalkan sukarela. Mereka membangun panggung diteater  yang telah roboh.

Dimulailah pentasnya dan hanya dihadiri dari keluaga Rosita dan Meena, serta terdapat reporter. Satu per satu kontestan tampil, diantaranya: Rosita dan Gunter, Jhonny, Ash, Mike serta Meena. Penontonpun mulai berdatangan dan kontes mulai ramai, pentas yang berujung sukses. Tak disangka ternyata Nana hadir dan ia percaya kepada Moon serta membeli teater yang disita bank dan mempercayakan Moon untuk mengelolanya. Serta Moon kembali membangun teater tersebut.


Nah sampai disitu guys ceritanya Happy ending. hehe. Film ini juga mengajarkan tentang kepercaya dirian dan membantu kita tidak lah menyerah sekalipun dalam keadaan terpuruk dimanapun kita.

Check the trailer :

Sekian dulu dari saya, Terimakasih.
Happy watching, see u..

This entry was posted in

Cara Membuat Kartu Nama di Photoshop

Hi guyss.. Kali ini saya akan menjelaskan tutorial cara membuat kartu nama dengan menggunakkan Photoshop.



Pertama lengkapkan informasi yang akan di letakkan di kartu nama, seperti :
>> Nama
>> Jabatan
>> No.Telp
>> Alamat Email
>> Alamat Kantor
>> Alamat Website

Kemudian mulailah mendesain
Buka aplikasi Photoshop, lalu File => New
Disini saya menggunakan ukuran 9 x 5.5 cm dengan resolusi 300pixels, jika sudah klik OK.


Langkah pertama unuk mendesain nya, saya menggunakkan Ractangle tool kemudian pilih elipse tool


Kemudian buatlah bentuk oval, kemudian letakkan di ujiung kertas. Duplicatelayer yang dibuat tadi dengan cara klik kanan pada layer lalu duplicate layer atau dengan cara tekan Ctrl+J. Jika sudah non aktifkan copyannya dengan cara mengklik gambar mata pada sebelah kiri layer.


Kemudian cari gambar untuk dimasukkan ke dalam layer, Cari gambar di google atau dari koleksi foto anda. dengan cara tekan Ctrl kemudian select layer, lalu copy gambar yang ingin dimasukkan, memasukkan gambar denga cara Klik Edit pilih Paste Into.


Jika sudah, sesuaikan gambar dengan layer tersebut, seperti berikut.


Jika sudah aktifkan kembali layer copy-an yang sudah di non aktifkan, kemudian beri warna putih lalu kecilkan dan sesuaikan sesuai kertas, kemudian ubah background menjadi layer kemudian ubah warna sesuai keingan anda.



Jika sudah masukkan logo perusahaan anda kemudian isi biodata yang diperlukan, seperti biodata yang dituliskan pertama.
Gunakan Horizontal Type Tool untuk menulis, *pilih warna yang sesuai agar warna tulisan terihat jelas* serta tambahkan icon-icon agar tampilan lebih menarik. Copy gambar icon dari google kemudian paste di kertas kerja. *usahakan icon dalam jenis folder .PNG.

Jika sudah save sebagai .Psd dan .PNG
berikut adalah hasil akhir



Jika kurang jelas dalam penjelasan diatas tinggalkan pesan di kolom Comment.
Sekian dulu dari saja, mohon maaf jika terdapat kesalahan.
Semoga bermanfaat, wasallam.


Minggu, 25 Desember 2016

Makan di Pan & Flip, Bogor

Hai guyss,, kali ini agak berbeda karena tempat nya sedikit jauh. Awalnya lagi iseng-iseng main ke Botani Square, Bogor. Tepatnya pas jam makan siang dan nemu restaurant di lantai 2 yang dekorasinya lucu dan pengen bangget nyobain. Pas baru sampe disana harus waiting list dulu karena tempatnya penuh, ketika nunggu ngga terlalu lama. Di pan & flip terdapat 2 lantai, dilantai 1 tempatnya nyaman, sedangkan di lantai 2 selain nyaman dekorasinya juga bagus.

Disana saya nyobain menu pasta carbonara, rasa dari pasta dan bumbunya menyatu, makanannya lumayan enak,untuk makanannya saya reting good. Disana terdapat banyak menu makanan lokal dan wastern.

Untuk minumannya saya pesan cappucinno, rasa nya standart dengan di restaurant lain. Dessert nya saya pesan strawberry waffle, waffle nya diberi topping ice cream strawberry yang enak dan tampilan yang menarik.


Kesimpulan untuk tempatnya saya lebih memilih di lantai 2 karena terlihat lebih nyaman dan dekorasinnya juga lucu, untuk harganya murah untuk makanan berat dan ringan. makan, dessert dan minumannya lumayan enak. Tempat ini enak buat kumpul bersama keluarga dan teman-teman. Saya merecommendasikan tempat ini.

sekian dulu untuk blog kali ini, mohon maaf bila terdapat kesalahan.
terimakasi dan wasalam..

This entry was posted in

Makan di Rumah Kongkow, Rawamangun

Heloo felass... kali ini saya mau sedikit share makan di daerah Rawamangun, Jakarta Timur tepatnya di Rumah Kongkow. First impression dari tempat ini sangat nyaman, restorannya seperti rumah tempat tinggal. Disana terdapat tempat indoor dan outdoor. Ruangan indoornya terasa nyaman, desainnya cukup bagus serta suasanya enak membuat nafsu makan meningkat. Dan untuk nuansa outdoornya juga ngga kalah, suasannya juga enak dan sejuk disore dan malam hari.

Disana saya pesan spaghetti cabonara, pastanya untuk porsi carbonaranya harganya lumayan, makanannya cukup enak, saus pastanya juga enak. Saya juga pesan roti bakar coklat keju, roti bakar rasanya sama seperti roti bakar biasanya, tidak ada yang spesial. Untuk minumannya saya pesan strawberry skylight, ini bagian yang paling saya suka  dari semua makanan yang saya pesan, berisikan dengan jus strawberry yang dicampur dengan jeruk sunkist dan ditambah dengan ice cream vanilla yang rasanya enakkkk bangettt... yang pasti kalo mampir kesini bakalan pesen minuman ini lagi..lagi dan lagii hehe,, untuk harganya sebanding dengan harganya.


*sorry for bad quality pict(again)*



Over all untuk makanan dan minumannya enak dan hargnya terjangkau. Tepat makan ini recommended banget buat kumpul-kumpul bareng temen and have a good time. 

Sekian dulu untuk blog kali ini, sekian dan terimakasi ..
This entry was posted in

Sabtu, 24 Desember 2016

Film Cartoon yang Dinanti di 2017

Tahun 2016 segera berakhir dan tahun 2017 segera datang.... Ngga terasa sudah menginjak akhir tahun. Ditahun 2017 ada beberapa film cartoon yang dinanti oleh penggemar setianya terutama anak-anak.

Kali ini saya akan mengulas beberapa film cartoon yang akan tayang di tahun 2017. langsung aja ini dia :

>> Boss Baby

Berkisahkan seorang anak bertama Tim yang iri terhadap adik lelaki nya yang baru saja di adopsi oleh keluarganya. Tim berusaha mengambil kembali kasih sayang kedua orang tuannya dari si baby. Tak dapat disangka-sangka ternyata si Baby dapat berbicara dan sedang dalam menjalankan misi kedamaian dunia. Pada akhirnya Tim dan Baby mersatu untuk menyelamatkan kedua orang tuannya. Film bergendre animasi dan comedy ini akan tayang di bulan Maret 2017.

Film ini lucu dan menggemaskan, mau tau seperti apa? Ini dia nih trailernya


>> Despicable Me 3

Despicable Me atau bayak mungkin lebih dikenal minions, dari sekuel pertama dan kedua  film ini cukup nmenarik perhatian penikmat film, alur cerita yang lucu dan menarik, dimana dikisahkan Gru yang memiliki banyak peliharaan  yang disebut minion. Gru juga tinggal bersama 3 orang anak yang ia adopsi. Di Despicable me 3 ini dikisahkan Gru yang melawan penjahat yang ingin mecuri berlian. Gru, saudari kembarnya serta para minions mencoba melawan penjahat tersebut. Film ini akan tayang pada bulan Juni 2017. Mau tau seperti apa, ini dia trailernya..


Mungkin sekian dulu sampai disini, semoga film-film tersebut dapat menjadi movie list anda di tahun 2017. Mohon maaf jika terdapat kesalahan pada pemberian informaasi.
Terimakasi dan sampai jumpa..

                       
This entry was posted in

Jumat, 23 Desember 2016

Makan di Ground Up Delicatessan, Tebet


Untuk kali ini saya dan doi pergi ke sini nih, Ground up delicattesan, bertempat di Tebet. First impression dari tempat ini tempatnya lucu mungil tapi cantik, serta dekorasinya juga bagus, dan tempatnya strategis.

Kali ini saya nyomain yang namanya Spaghetti bolognese, Pasta  yang diberi potongan daging sapi dengan saus tomat serta diberi taburan keju cheddar. Rasanya enak bumbu dari saus tomatnya pas, dan untuk dari harga sphagetti tersebut lumayan terjangkau. 

Yang kedua untuk minumannya saya pesan Cappucino, untuk minumannya sama aja kaya di tempat-tempat lain. 

Untuk dessert saya pesan Ice cream cassata, yaitu ice cream layer yang diberi tambahan astor. Ice cream nya enak, sama seperti ice cream-ice cream pada umumnya, tapi lebih cenderung cepat mencair-_-

Kesimpulannya, harga makanannya cukup terjangau, makanannya juga enak, tempatnya nyaman dan juga strategis.. I recommended :)
This entry was posted in

Makan di Frenchie, Tebet

Masih di daerah Tebet juga nih guys, haha. mungkin agak sedikit bosen dengan temapt review makanan saya yang selalu pergi ke Tebet. hehe..

Kali ini aga berbeda, Sewaktu saya ulang tahun Juli lalu, doi ngajak makan ketempat ini nih, namanya Frenchie, bertempat di Tebet Raya, tempatnya bagus dan sangat nyaman. Restoran ini menyajikan hidangan Perancis, tempatnya nyaman bernuansa Paris.

Sewaktu disana saya pesan yang namanya Boeuf roti au pates, adalah pasta dengan jenis fettuccine yang diberi cream sauce dan daging sapi panggang. Pastanya dimasak dengan pas, bumbu nya menyatu dengan pasta, serta cream sauce nya juga enak akan tetapi untuk daging sapi panggangnya sedikit hambar atau kurang garam. sedangkan doi pesan Roti de baufau jus, yaitu sandwich dengan daging sapi panggang dengan jus atau sauce cream, serta sayuran. untuk sandwichnya keseluruhannya enak, daging sapinya juga lumayan. dan untuk over all tempatnya nyaman, fasion untuk tempat dan makanan tersebut juga menarik. dan sekali lagi recommended banget buat kalian yang suka makan makanan Perancis hehe

maaf sewaktu disini juga ngga sempet foto banyak, karna ingin menikmati suasana hehe._.
*sorry for bad quality pict*

thank you
see u in another blog...

This entry was posted in

Makan di Fat Bubble , Tebet


Masih disekitaran Tebet nih. Sebelumnya emang pengen banget ke tempat ini dari lama, cuma waktunya nggaada haha.. Nah suatu ketika ternyata doi ngajakin buat nyobain makan disana, First impression dari tempat ini juga cukup nyaman.

Disana terdapat berbagai macam menu bubble dan iced coffee yang disediakan mulai dari milktea, smoothies, fruit tea dan lain-lain, kita juga bisa milih topping buat bubble yang kita pesan, bisa pake pudding, grass jelly dan lain-lain.

Untuk dessert juga berbagi macam ada ice cream dengan varian topping serta kue-kue kecil, Dan untuk menu utama, terdapat spaghetti dengan berbagai rasa, pizza, gordon blue dan masih banyak lagi.

Suatu mampir disana doi pesan spaghetti carbonara dan saya pesan spaghetti bolognise minumnya choco oreo smooties dan hazelnut chocolate milk tea. Buat spaghetti nya enak, pastanya dimasak dengan pas dan rasanya juga enak, bumbunya pas, sedangkan untuk minumannya juga enak, sama seperti bubble di chattime, bedanya bubble disini lebih murah dibanding di chattime wkwkw. oia buat minumannya kalo pake topping itu nambah harganya yaa. Disini ngga sempet foto makannnya karena kita ngejar waktu buat nonton bioskop huhu..

Sekian dulu review tempat makanannya, tempat ini juga recommended banget buat kumpul-kumpul dan sekedar makan bareng temen-temen.

Terimakasi, sampai ketemu lagi di blog selanjutnya yaa.. 


This entry was posted in

Kamis, 22 Desember 2016

Makan di Eat Happens, Tebet

Hi guyss,, kali ini mau cerita nih, pengalaman makan di Eat Happens, Tebet. Ketika selesai jam kuliah kebetulan temen-temen ngajakin buat kumpul dan makan disana. First impression dari tempat ini cukup ramai, dan tempatnya lumayan nyaman.

Disana kita pesen banyak makan, salah satunya Hungry John (long bread), yang kaya gini nih hehe


Namanya HJ Sausage, isinya ada beef paste, sosis bbq yang panjang, telur dan sayuran. Harganya cukup terjangkau, HJ Sausage ini bisa dimakan 5 sampai 6 orang, rasanya enak, sosinya juga enak dan bikin kenyang yang pasti haha..

Menu disini cukup kumplit, mulai dari nasi goreng, mie ayam, ramen sanpai hotdog. Dan masi banyak lagi. Harganya juga terjangkau. Dan untuk menu minumannya juga banyak, ada coffee, iced lamon tea, jus buah sampai berbagai bubble.

Disana saya juga pesan Rice bowl teriyaki beef, sediki kecewa karena entah kenapa makanan nya lama banget keluar padahal pesenan temen-temen yang lain uda dateng. Untuk rice bowlnya sendiri beefnya enak pake banget cuma nasinya terlalu panas jadi beefnya duluan yang abis nasinya sisa banyak :/.

Buat dessert nya juga enak dan lucu-lucu tampilannya.



Kesimpulannya makan di tempat ini cukup nyaman meskipun ramai, harganya terjangkau worth it dengan makanannya. dan recommended banget buat kalian yang cari tempat makanan yang enak dan nyaman buat kumpul bareng temen-temen.

Sekian dulu dari saya
see u next time hehe
This entry was posted in

Yuk Jalanin Hidup Sehat


Benar adanya bahwa "Sehat Itu Mahal". Rasanya kalo kita sedang sakit dan mulai menyadari akan sehat itu sangat berharga. Menjalani hidup yang tidak sehat, makan-makanan yang tidak sehat atau tidak teratur merupakan salah satu penyebab timbulnya penyakit.

Singkat cerita, sekitar sebulanan yang lalu baru saja saya menjalani operasi, setelah ada yang dirasa di tubuh saya, saya langsung check up kedokter, kemudian dokter bilang ada benjolan di dalam tubuh saya yang harus dikeluarkan dengan cara operasi. Lusanya saya langsung dioperasi di RS.Islam Jakarta. Pola hidup yang tidak menjadi salah satu penyebabnya. Setelah operasi saya masih sering demam selama 2 mingguan. saya masih sering check up untuk memeriksa keadaan saya, dan alhamdulillah bekas luka operasi sudah membaik, dan saya sekarang mulai menerapkan pola hidup sehat. :)

Jika jam istiahat di kampus biasanya saya dibawakan bekal makanan dan buah dari rumah, agar makanannya terjamin hoho. Disetiap weekend tiba biasanya saya menyisipkan waktu untuk lari pagi dan berolahraga di sekitaran kompleks.

Istirahat yang cukup dan pola pikir juga merupakan salah satu cara hidup sehat. Dengan menjalani pola pikir yang selalu positif dan istirahat yang cukup dapat menjadikan kita sehat.
Semenjak menjalani pola hidup sehat saya merasakan peubahan hidup dan kesehatan saya, saya menjadi lebih bersyukur dan lebih mengargai untuk hidup sehat.

Sedikit tips menjalani hidup sehat:
1. Tidur Tertur, jalanin hidup dengan tidur teratur dan cukup, tidur teratur dengan waktu 8-9jam.
2. Makan-Makanan yang Sehat, makan makanan 4 sehat 5 semupurna, jangan jajan dan makan sembarangan ya guyss hehe
3. Berolahraga, olahraga sangat penting untuk kesehatan sempatkan lah waktu untuk berolahraga dalam seminggu.


Semoga bermanfaat, mohon maaf bila terdapat kesalahan informasi atau pengucapan.
terimakasi, wasalam..
This entry was posted in

Rabu, 21 Desember 2016

Membuat Struk Pembayaran di Visual Basic Studio (VB)

Hi felas.. kali ini kita belajar tentang membuat Struk Pembayaran pada sebuah toko.
Sebelum masuk ke menu struk pembayaran kita masuk ke menu Login agar bisa mengaktifkan menu struk pembayaran tersebut. Yuk langsung aja,

Pertama buka aplikasi Visual Basic Studio, kemudian buat desain form menu Login.
Dengan menggunakan Label untuk memberikan label pada text, TextBox yang berfungsi untuk menaruh tulisan pada kolom  tulisan dan yang terakhir Button, berfungsi untuk mengeksekusi suatu perintah.
Kemudian desain menu Login, seperti berikut :


Langkah berikutnya, double click pada tombol login, kemudian masukkan codingan program seperti berikut:

Private Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click
        Dim franak As New struk
        If (TextBox1.Text = "dian") And (TextBox2.Text = "123") Then
            franak.Show()
        End If


    End Sub

Lalu selanjutnya buat codingan menu exit untuk keluar dari menu login

Private Sub Button2_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button2.Click
        Close()

    End Sub

Selanjutnya buat menu Struk pembayaran, dengan cara menambahkan Form dengan cara, Klik File -> Add ->New Project seperti berikut




Kemudian akan muncul seperti berikut , kemudian pilih Windows Aplications beri nama lalu OK. Maka form baru akan muncul.


Selanjutnya desain menu struk pembayaran


kemudian buat codingan pada menu tersebut

Pada ComboBox masukan code barang, pada items di menu ComboBox
 

di Desain Struk, double click pada ComboBox, kemudian masukkan codingannya, untuk mengidentifikasi kode dengan data agar muncul pada textbox2 atau pad jenis barag, dan muncul pada daftar harga atau textbox3

Private Sub ComboBox1_SelectedIndexChanged(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles ComboBox1.SelectedIndexChanged
        If ComboBox1.Text = "SFD" Then TextBox2.Text = "SOFT DRINK"
        If ComboBox1.Text = "SNK" Then TextBox2.Text = "SNACK"
        If ComboBox1.Text = "SBK" Then TextBox2.Text = "SEMBAKO"
        If ComboBox1.Text = "SKM" Then TextBox2.Text = "COSMETIC"

        If ComboBox1.Text = "SFD" Then TextBox3.Text = "25000"
        If ComboBox1.Text = "SNK" Then TextBox3.Text = "15000"
        If ComboBox1.Text = "SBK" Then TextBox3.Text = "75000"
        If ComboBox1.Text = "SKM" Then TextBox3.Text = "100000"

    End Sub

jika sudah, Double click pada RadioButton1 untuk 0% pada pajak masukkan codingan berikut

Private Sub RadioButton1_CheckedChanged(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles RadioButton1.CheckedChanged
        If RadioButton1.Checked Then
            TextBox7.Text = 0
        End If
    End Sub

maka akan muncul di textbox7 atau kolom pajak, lalu untuk yang 10% lakukan hal yang sama pada radiobutton2 kemuadian masukkan codingan

Private Sub RadioButton2_CheckedChanged(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles RadioButton2.CheckedChanged
        If RadioButton2.Checked Then
            TextBox7.Text = 0.1 * TextBox5.Text
        End If
    End Sub

lalu untuk perhitungan semuanya, dilakukan di button Bayar untuk mengetahui semua total barang yang dibeli dan pajak yang dikenai, dengan memasukkan codingan berikut

Private Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click
        Dim THRG As Integer
        Dim TBYR As Integer
        Dim PJK As Integer

        PJK = TextBox7.Text
        THRG = TextBox5.Text
        TBYR = THRG - PJK
        TextBox6.Text = TBYR
    End Sub

Lalu button Input untuk membersihkan tulisan pada textbox atau meng-clear

Private Sub Button2_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button2.Click
        TextBox1.Text = ""
        TextBox2.Text = ""
        TextBox3.Text = ""
        TextBox4.Text = ""
        TextBox5.Text = ""
        TextBox6.Text = ""
        TextBox7.Text = ""
        ComboBox1.Text = ""
        RadioButton1.Checked = False
        RadioButton2.Checked = False

    End Sub

Yang terakhir pada button Exit untuk keluar dari program, seperti berikut

Private Sub Button3_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button3.Click
        Close()
    End Sub

jika sudah selesai semua dan tidak ada error maka run program
Masukkan data

Jika sudah, kemudian tekan tombol Bayar, maka akan muncul total yang harus di bayar dan sudah terhitung secara otomatis


dan jika ditekan tombol Input maka semua tulisan yang ada di TextBox atau ComboBox akan terhapus. 

Sekian sedikit penjelasan tentang pembuatan Struk Pembayaran pada VB, dari mulai membuat menu Login sampai menu Struk Pembayaran sendiri.
Semoga bermanfaat, Mohon maaf jika terdapat kesalahan.
Terimakasi wasalam

5 Film Yang Dinantikan Di Tahun 2017


Hi teman.. Gak terasa kita sudah hampir sampai di penghujung tahun 2016, dan menginjak tahun 2017. Ditahun 2017 ada deretan film-film yang paling dinantikan oleh penikmat film berikut adalah 5 film yang paling dinantikan ditahun 2017 menurut saya,, check this out..

1. Beauty ang The Beast
Berlatar belakang dari film kartun, dikisahkan seorang wanita muda bernama Belle yang mencari seorang ayahnya yang ditangkap oleh makhluk buruk rupa di istana tua akibat berburu liar disekitaran istana. Kemudian ia bertukar dengan ayahnya yang disandra. Semasa kurung di istana tua Belle berteman dengan benda-benda sekitar yang dapat berbicara, sampai suatu ketika ia bertemu dengan makhluk buruk rupa yang tinggal diitana tersebut. Mau tau gimana kelanjutan ceritanya, saksikan trailernya dan tonton filmya di bulan maret hanya di bioskop kesayangan anda hehe

2. The Mummy
Film yang dibintangi oleh aktor ternama yaitu Tom Cruise yang berkisahkan tentang terbangunnya mummy dan membawa dendam dari kematiannya dimasa lalu, dan kini dibawa karena ingin dijadikan penelitian. Dan menjadikan dunia menjadi kacau. Film ini akan tayang pada bulan Juni 2017.


3. Spider-Man : Homecoming
Mungkin kita ngga akan pernah bosen sama film yan satu ini. Yup Spider-Man film ini memiliki banyak sekuel. Kali ini Pater Parker yang bergabung dalam Captain America : Civil war sebelumnya yang mejadikan ia sebagai Super Hero, di bawah asuhan Tony Stark(Iron Man). Peter yang bermula sorang anak remaja biasa yang tinggal bersama bibi nya berubah menjadi superhero, Alur cerita yang cukup menarik, film ini akan relase pada bulan juli 2017. langsung saja kita liat trailernya..


4. Guardian of The Galaxy 2
Merupakan film superhero yang diproduksi oleh Marvel Studio. Film ini merupakan sekuel yang tayang pada tahun 2014. Film yang berlatar belakang menakjubkan terus melanjutkan petualangan mengungkap misteri keturunan sejati Peter Quill. Film ini akan tayang pada bulan Mei 2017.


5. Transformers: The Last Knight
Merupakan sekuel ke 5 dari film Transformer. Para aktor di fil kali ini sama denga aktor sebelumnya di Transformers: Ages Of Extinction. Dengar-dengan film ini film terakhir yang akan disutradarai oleh Michael Bay. Dilihat-lihat dari trailer film tersebut sepertinya menarik, mau tau seperti apa trailernya, ini dia:


yup itulah film-film yang dinanti di 2017, sekian dulu dari saya, mohon maaf bila terdapat salah dalam penginformasian. wasalam :)
This entry was posted in

"Om Telolet Om" yang lagi ngehits

Hai guys.. kali ini ingin bercerita nih sedikit tentang yang lagi viral akhir-akhir ini. Mau tau apa itu, yup "OM TELOLET OM", wkwk . , kata-kata ini niih yang lagi booming akhir-akhir ini. pertama-tama aga heran dengan sebutan itu malah bingung 'apaan siih' setelah dicari seluk beluk tersebut aga lucu juga wkwk... Pengertian dari perkataan tersebut adalah seseorang yang meminta membunyikan klakson yang bunyinya unik, biasanya dilakukan oleh anak-anak dan anak remaja. Berawal dari permintaan bocah Jepara, sampai ada yang niat nulis di kertas, Kardus bahkan papan. Mereka biasanya berbaris ditepi jalan beramai-ramai dan meneriaki bus dengan kata "OM TELOLET OM" agar sopir bus membunyikan klakson bus yang bunyinya macam-macam, rekaman video hunting telolet mereka di upload di media sosial.bahkan sekarang yang katanyya udah ada loh komunitas pemburu telolet wwlw.. Mungkin dari hal sepele itu mengajarkan bahwa bahagia itu sederhana, hanya dari meminta membunyikan klakson kemudian dibunyikan oleh sopir bus, anak-anak dapat tertawa lepas dan bahagia hehe..
Nah, ngga berhenti disitu aja nih. kata-kata tersebut menjadi viral di Internasional, berawal dari komentar-komentar orang indonesia di media sosial kepada artis dunia, dan kini artis dunia mulai mengkuti trend di Indonesia, kebanyakan DJ Internasional yang mengikuti perkataan tersebut karena permintaan fans dari Indonesia. 

Seperti yang dilakukan oleh DJ kenamaan ini Firebeatz, DJ internasional ini melakukan melakukan musik kompilasi hasil permintaan para fans nya, seperti berikut..


Keren ya wkwkwk... bukan hanya dia namun DJ kenamaan lain juga ikut-ikutan men-Tweet atau mempost postingan di Instagram dengan caption "OM TELOLET OM", ini dia nih salah satu cuitan mereka




Lucu ya haha ngga cuma para DJ olahragawan yang satu ini juga ikut-ikutan bercuit tentang yang satu ini nih

Keren ya haha, orang Indonesia emang jago banget ngejadiin viral, habatnya sampe internasional.. hehe

Sekian dulu ya cerita kali ini semoga terhibur hehe


This entry was posted in

Jumat, 16 Desember 2016

Out of Idea....


Hi teman, pernahkan kalian merasa disuatu  kondisi entah itu dalam ujian, berfikir mencari ide atau mengerjakan tugas dan sedang dalam berfikir kreatif tetapi dengan seketika pikiran dan semua ide-ide yang ada dikepala menghilang begitu saja, puftt, dan kalian nggatau harus ngapain karena pikiran dan semua ide sudah stuck/berhenti ditempat. Menyebalkan bukan..

Berikut beberapa cara yang mungkin dapat membatu mencari ide :

1. Berhenti sejenak dari pekerjaan yang sedang dilakukan
Berhenti sejenak dan mengistirahatkan otak dapat mengembalikan ide-ide yang sepintas hilang, cobalah me-rilex-kan diri dengan cara marik nafas dalam-dalam dan menyadari bahwa kalian bisa melewati hal-hal yang membuat anda stuck pada pemikiran sejenak.

2. Cobalah berjalan-jalan
Istirahat, berjalan-jalan sejenak dan mencari udara segar dapat mengembalikan ide-ide dan mendapatkan inovasi yang baru.  Berjalan-jalan keluar ruangan atau melupakan sejenak pekerjaan agar dapat me-rilex-kan diri dan mengembalikan ide. 

3. Kurangi tingkat stress
Kurangi tingat stress. Jika anda merasa sangat tertekan maka pikiran anada akan mem-block ide yang ada. Cobalah kurangi rasa stress yang ada dengan cara brolahraga di pagi hari, yoga serta lakukan hal-hal yang membuat anda merasa lebih senang atau mengurangi tingkat stress anda.

4. Beri ruang pada pikiran
Cara yang dapat mengurangi tingkat stress yaitu dengan cara bacalah buku-buku yang menarik, berjalan ke taman atau ketempat yang sunyi agar dapat menenangkan pikiran serta dengarlah beberapa musik yang bagus.

Semoga bermanfaat dan dapat membantu mencari ide  atau  pikiran yang sedang stuck.
terimakasi, wasalam :)
This entry was posted in

Kamis, 15 Desember 2016

5 Film yang Sering Tayang Ketika Liburan

Hi fellas.. Sebentar lagi kita akan berjumpa dengan yang namanya Liburan, yup yaitu liburan natal dan tahun baru. Sudah tidak terasa kita sudah hampir menginjak penghujung tahun 2016. Nah berikut ini adalah 5 film yang sering diputar ketika liburan tiba. Chek it out..

1. Home Alone

Ditempat pertama ada Home Alone. Disetiap penghujung tahun di setiap musim liburan film ini akan menghiasi layar kaca anda, entah bagaimana film ini selalu tayang disetiap liburan. Film yang diliris sekitar tahun 1990 dibintangi oleh Macaulay Cuklin sebagai Kevin McCallister. Secara tidak sengaja Kevin tertinggal oleh keluarganya yang akan berlibur dalam rangka liburan natal. Ketika ia menghabiskan waktu dirumahnya sendirian, ia tidak sengaja bertemu dengan 2 orang pencuri yang ingin merampok rumahnya. Menyiasati akan hal itu Kevin berusaha menghentika para pencuri dengan menyiapkan jebakan dirumah mereka. Film Home Alone sendiri memiliki 5 sekuel.  Film ini pas dan cocok untuk ditonton bersama keluarga di  saat liburan.

2. Baby's Day Out

Ditempat kedua terdapat Baby's Day Out, Menceritakan seorang bayi kaya yang diculik dari orang tuanya dan berhasil kabur dari penculik tersebut, kemudian berkelana di tengah kota yang cukup luas.
Baby's Day Out adalah film aksi komedi yang dirilis sekitar tahun 1994.

3. Stuart Little

Ditempat ketiga ada Stuart Little, Film ini berceritakan tentang tikus yang diadopsi oleh keluarga Litttle dari panti asuhan untuk menjadi adik dari putra mereka, George. Stuart merupakan tikus yang dapat berbicara. Stuart Little adalah film Amerika Serikat yang dirilis sekitar tahun 1999. Film ini mempunyai sekual kedua yaitu Stuart Little 2.

4. Jumanji

Keempat ada film Jumanji. Film ini berceritakan tentang sebuah permainan dengan mengguakan papan ajaib yang didalamnya terdapat binatang-binatang, dan binatang-binatang itu akan keluar jika tertera pada papan ajaib tersebut. Para pemain harus menyelesaikan permainan tersebut sampai mencapai titik Jumanji agar dapat mengembalikan binatang-binatang tersebut. Film ini berdasarkan novel yang cukup laris.

5. Doraemon

Ditempat terakhir terdapat Doraemon. Anime Jepang ini sering kali menghiasi pertelevisian Indonesia dan menjadi salah satu tayangan yang sering ditonton oleh pemirsa disemua umur. Film Doraemon merupakan film kartun yang mampu bertahan hingga saat ini. Film Doraemon masih menjadi film unggulan, khususnya dimusim liburan. Film ini memiliki banyak series dan telah ditayangkan beberapa kali.

Yupp, itulah 5 film yang sering tayang ketika musim liburan tiba. Beberapa film diatas akan menghibur kalian ketika liburan bersama keluarga. 

Semoga liburan kalian menyenangkan.
Selamat liburan :)
This entry was posted in